PELEPASAN PESERTA KKN-PPM UNB TAHUN 2017

Sabtu 18 November 2017, Rektor UNB Bapak Dr. Ir. Yunus Arifien, M.Si melepas 142 mahasiswa untuk melaksanakan Kuliah Kerja Nyata- Pembelajaran Pemeberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Tahun 2017. acara pelepasan tersebut dilaksanakan di Aula Fakultas Kehutanan Universitas Nusa Bangsa. KKN-PPM ini dilaksanakan sebagai bentuk Tri Darma Perguruan Tinggi dengan pemberian pengalaman belajar dan bekerja kepada mahasiswa tentang penerapan dan pengembangan ilmu dan teknologi di luar kampus. KKN-PPM dilaksanakan selama 1 bulan dibeberapa lokasi di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor.

Lokasi desa yang menjadi sasaran KKN antara lain :

1. Kelurahan Sempur Kecamatan Bogor Tengah Kota Bogor

2. Kelurahan Bubulak Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor

3. Kelurahan Setu Gede Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor

4. Kelurahan Cimahpar Kecamatan Bogor Utara Kota Bogor

5. Kelurahan Tegal Gundil Kecamatan Bogor Utara Kota Bogor

6. Kelurahan Kedung Badak Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor

7. Desa Cilebut Kecamatan Sukaraja Kabupaten Bogor

8. Desa Cikarawang Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor

9. Desa Tugu Utara Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor

10. Desa Pabangbon Kecamatan Leuwiliang Kabupaten Bogor

KKN-PPM tahun 2017 mengusung tema Pemberdayaan Masyarakat Berwawasan Lingkungan dengan berbagai kegiatan yang disesuaikan karakteristik masing-masing lokasi.

RRI GOES TO CAMPUS 2017 BAHAS KETAHANAN PANGAN KOTA BOGOR DI UNIVERSITAS NUSA BANGSA

 

Pada Kamis, 16 November 2017 RRI mengadakan dialog publik di aula gedung Universitas Nusa Bangsa. Acara rutin yang digelar oleh RRI ini mengangkat tema “ Ketahanan Pangan Di Kota Bogor “. Kegiatan tersebut menghadirkan beberapa narasumber seperti Wakil Walikota Bogor, Ir. Usmar Hariman, Kepala Dinas Pertanian Kota Bogor Drs. Irwan Riyanto, M.Si., Rektor Universitas Nusa Bangsa Dr. Ir. Yunus Arifien, M.Si, dan Dosen Universitas Nusa Bangsa Dra. Febi Nurilmala, M.Si.

Membahas tentang ketahanan pangan di kota Bogor, salah satu permasalahan yang diangkat oleh pembicara, Dra. Febi Nurilmala, M.Si yang merupakan Dosen di Universitas Nusa Bangsa memaparkan bahwa ironis jika talas yang merupakan tanaman ikonik dari kota Bogor tetapi kebanyakan talas yang ada dan diperjual belikan bukan dari Kota Bogor. Selain itu para narasumber sepakat bahwa permasalahan yang menjadi ancaman dalam mewujudkan ketahanan pangan di Kota Bogor adalah alih fungsi lahan yang begitu besar. Oleh karena itu diperlukan regulasi untuk mendukung lahan pertanian lestari.

Kegiatan yang dihadiri Dosen dan puluhan mahasiswa UNB tersebut merupakan rangkaian dialog publik yang sudah terselenggara di berbagai Universitas yang ada di Bogor.

WISUDA XXV UNIVERSITAS NUSA BANGSA TAHUN 2017

 

BOGOR–Universitas Nusa Bangsa (UNB) hari ini (12/10) melepas wisuda dan wisudawan sebanyak 125 orang yang terdiri dari enam Magister (Ilmu Ekonomi Konsentrasi Pem­bangunan Sumber Daya), 116 orang Sarjana (tujuh sarjana pertanian/SP, 15 sarjana ekonomi / SE, 51 sarjana MIPA / SSi, 43 sarjana kehutanan / S.Hut dan tiga diploma penyuluhan kehutanan (Ahli Madya), hari ini (12/10). Predikat Dengan Pujian empat orang (3,20 %), predikat Sangat Memuaskan 97 orang (77,60 %), predikat Memuaskan 23 orang (18,40 %) dan Tanpa Predikat satu orang (0,80 %).

Dari hasil penilaian akademik berdasarkan predikat dan indeks prestasi, semua mata kuliah yang ditempuh di UNB dan tidak pernah cuti, maka ditetapkan lulusan terbaik, yaitu Nasarudin Hasibuan dari program Magister Pembangunan Sumber Daya (IPK 4,00) predikat Sangat Memuaskan, Siti Quriatussamiroh dari Program Studi Agroteknologi (IPK 3,57) Pre­dikat Sangat Memuaskan, Maryati dari Program Studi Akuntansi (IPK 3,91) Predikat Dengan Pujian, Mira Humairoh dari Program Studi Kimia (IPK 3,56) Predikat Dengan Pujian, Nurul Fauzi Rahmah dari Program Studi Kehutanan (IPK 3,64) Predikat Dengan Pujian dan Peri Ramadhani dari Prog­ram Studi Diploma 3 Penyuluhan Kehutanan (IPK 3,35) Predikat Sangat Memuaskan.

 

Rektor UNB Yunus Arifin berharap para lulusan UNB pan­dai dan bijak dalam memanfaatkan pengalaman belajar dan hasil belajar itu demi keberhasilan lebih lanjut. “Ingatlah bahwa belajar dilakukan untuk melengkapi diri agar bermanfaat bagi orang lain dan komunitas yang lebih besar,” jelasnya.

Ia juga mengharapkan para wisudawan dapat bergabung dengan Ikatan Keluarga Alumni (IKA) UNB yang berada di hampir seluruh wilayah Indo­nesia. Dengan aktif dalam IKA UNB, wisudawan/wisudawati akan terus menjaga tersam­bungnya tali silaturami antaralu­mni dan antara alumni dengan UNB, serta dapat ikut bersama-sama berperan serta dalam membesarkan UNB.

“Kami juga berharap mereka mendukung program Tracer Study Alumni UNB melalui pengisian data di laman tracer.unb.ac.id. Hal ini tidak lain seba­gai upaya kami untuk mengetahui relevansi lulusan UNB dalam dunia kerja, yakni kesesuaian antara proses pendidikan di UNB dengan realitas di dunia kerja (link and match),” tutupnya.(ran/c)

http://www.radarbogor.id/2017/10/12/unb-lepas-125-wisudawan/

 

Asesmen Akreditasi Institusi Universitas Nusa Bangsa

Akreditasi diperlukan untuk mengukur standar mutu pendidikan suatu lenbaga pendidikan Perguruan Tinggi. Dalam hal ini setiap perguruan tinggi harus meningkatkan mutu pendidikannya sesuai dengan Standar Nasional yang ditetapkan oleh pemerintah. Dalam Akreditas Institusi perguruan tinggi, hal-hal yang dinilai diantaranya adalah :

  1. Kurikulum dari setiap program pendidikan
  2. Jumlah tenaga pendidik
  3. Keadaan mahasiswa
  4. Kordinasi pelaksanaan pendidikan, termasuk persiapan sarana dan prasarana
  5. Kesiapan administrasi akademik, kepegawaian, keuangan dan rumah tangga dari perguruan tinggi.

Asesmen Akreditasi Institusi Universitas Nusa Bangsa dilaksanakan pada Tanggal 22 s.d. 24 September 2017. Asesmen lapangan dilaksanakan oleh 3 (tiga) Asesor antara lain :

  1. Indri Safitri Mukono, Prof.,Dr.,dr. – UNAIR
  2. A.M. Imran, Prof., Dr., Ir. – UNHASNo.
  3. Vitus Dwi Yunianto, Prof.,Ir., MS., M.Sc.,Ph.D. – UNDIP

Asesmen lapangan Akreditasi yang telah dilaksanakan memberikan motivasi bagi segenap Civitas Akademika UNB untuk bersama-sama meningkatkan kualitas penddikan, sebagai upaya dalam meningkatkan mutu dan daya saing lulusan serta meningkatnya penyelenggaraan pendidikan.

Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2017 UNB

 

 

Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun Akademik 2017/2018 Universitas Nusa Bangsa dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 9 dan 10 September 2017 bertempat di Kampus Universitas Nusa Bangsa. Peserta PKKMB TA. 2017/2018 sebanyak 340 orang. Fokus dalam pelaksanaan PKKMB Tahun 2017 yaitu proses pendewasaan dan pembelajaran, yang dilaksanakan dengan tertib sesuai aturan-aturan yang ditetapkan serta tidak ada kekerasan fisik ataupun mental, sesuai Keputusan Dirjen Pembelajaran dan Kemahasiswaan KemenristeK Dikti Nomor 096/BI/SK/2016. Tujuan pelaksanaan PKKM adalah :

  1. Agar mahasiswa baru dapat lebih cepat beradaptasi dengan lingkungan kampus, khususnya kegiatan pembelajaran dan kemahasiswaan.
  2.  Mengenalkan pentingnya kesadaran berbangsa dan bernegara, cinta tanah air, lingkungan dan masyarakat.
  3. Mengenalkan tata kelola perguruan tinggi.
  4. Memberikan gambaran petingnya pendidikan karakter khususnya nilai integritas, moral, etika, kejujuran, kepedulian, tanggung jawab dan kedisiplinan dalam kehidupan di kampus dan masyarakat.
  5.  Memotivasi dan mendorong mahasiswa baru untuk memiliki rasa percaya diri tinggi.

 

Materi yang disampaikan dalam PKKMB antara lain :

  1. Pendidikan Tinggi Indonesia.
  2. Pengenalan kehidupan berbangsa dan bernegara.
  3. Kegiatan Akademik di perguruan tinggi.
  4. Pengenalan Nilai Budaya, tata krama dan etika keilmuan.
  5. Layanan Mahasiswa.
  6. Organisasi dan kegiatan mahasiswa.
  7. Persiapan penyesuaian diri di perguruan tinggi.
  8. Pendidikan karakter menuju kehidupan anti narkoba.

 

 Narasumber yang menyampaikan materi selain berasal dari Institusi UNB, juga berasal dari institusi lain yaitu KOREM 061 Surya Kencana Bogor, Dinas Kesehatan Kota Bogor, dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bogor.

 

 Di hari ke-2 PKKMB dilaksanakan pembuatan Lubang Resapan Biopori di lingkungan Kampus UNB dengan bekerja sama dengan Radar Bogor dan dipandu oleh Prof. Kamir R. Brata. Untuk meningkatkan semangat dan kekompakan para mahasiswa baru dilakukan Outbond yang dipandu oleh BEM FMIPA UNB.

 

 

KUNJUNGAN KOORDINATOR KOPERTIS WILAYAH IV

Koordinator Kopertis Wil. IV Prof. Uman Suherman (kiri) bersama Rektor UNB Dr. Yunus Arifien (kanan)

 

Pada tanggal 23 Agustus 2017 Universitas Nusa Bangsa mendapat Kunjungan Kerja dari Koordinator Kopertis Wil IV Prof Dr Uman Suherman AS., M.Pd .
Koord kopertis memberikan pemaparan terkait dengan Penguatan Kualitas Perguruan Tinggi.
Semakin meningkatnya kualitas PT diantaranya
1. Kelembagaan
2. kegiatan Kemahasiswaan
3. Penelitian dan Pengabdian Kepada masyarakat
koord juga memotivasi para dosen di Lingk UNB untuk meningkatkan Jabatan Fungsional sampai menjadi Guru Besar

 

TEMU ALUMNI UNIVERSITAS NUSA BANGSA

Pada Hari Sabtu Tanggal 19 Agustus 2017 telah dilaksanakan acara Temu Alumni Universitas Nusa Bangsa yang bertajuk “Merajut Nostalgia, Menuju Kebersamaan”. Acara ini dihadiri oleh Alumni Universitas Nusa Bangsa dari berbagai angkatan. Temu Alumni tahun 2017 ini dibuka oleh Wakil Rektor II Bapak Agustono, Ir., MS. dan pemaparan tentang Alumni oleh Ketua Ikatan Alumni Universitas Nusa Bangsa Bapak Dr. Asep Nugraha.

UPACARA PERINGATAN HUT RI KE-72

UPACARA PERINGATAN HUT RI KE-72 DI UNIVERSITAS NUSA BANGSA

Upaca peringatan HUT RI Ke-72 dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus 2017 yang bertempat di Lapangan Universitas Nusa Bangsa. Sebagai Pembina Upacara adalah Rektor Universitas Nusa Bangsa, Bapak Dr. Yunus Arifien. Petugas Upacara dipilih dari Karyawan dan Dosen Universitas Nusa Bangsa dan pengibar bendera adalah Tim PASKIBRAKA SMK Analis Kimia (AK) Nusa Bangsa, serta paduan suara dari siswa SMK AK Nusa Bangsa. Upacara ini diikuti oleh Civitas Akademika Universitas Nusa Bangsa,  siswa dan guru SMK Analis Kimia Nusa Bangsa serta siswa dan Guru SMK Teknologi Informasi Nusa Bangsa. Upacara peringatan HUT RI ini dilaksanakan setiap tahun sebagai bentuk penghormatan kepada para Pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia, serta meningkatkan jiwa Nasionalisme khususnya di dalam Civitas Akademika Universitas Nusa Bangsa dan Segenap Keluarga Besar Yayasan PKMK Nusantara.

Presentasi Progres Kegiatan The First Periodic Evaluation keberfungsian Sistem Verifikasi Legalitas Kayu (SVLK) di Indonesia

Dr. Luluk Setyaningsih, Ir. M.Si berkerudung kuning.

Pada Rabu, 9 Agustus 2017,  salah satu dosen UNB, Dr. Luluk Setyaningsih bersama Tim dari PT Sucofindo, berkesempatan mempresentasikan progres kegiatan The First Periodic Evaluation  keberfungsian Sistem Verifikasi Legalitas Kayu (SVLK) di Indonesia, dalam acara Technical Working Group (TWG) antara Pemerintah Indonesia cq. Kementerian LHK dengan delegasi Uni Eropa. Pelaksanaan Periodic Evaluation (PE) didasarkan pada perjanjian Indonesia-Uni Eropa, FLEGT-VPA (Forest Low Enforcement Governance and Trade – Voluntary Partnership Agreement) Annex 6, yang mana PE dilaksanakan dalam rangka memgetahui 3 hal utama, yaitu:
1. Efektivitivitas pengendalian pasokan kayu dari titik produsen hingga titik ekspor di Indonesia
2. Kepatuhan para pihak dalam pelaksanaan ketentuan SVLK
3. Kecukupan sistem pengelolaan data SVLK
Informasi hasil PE akan dijadikan dasar untuk menjamin kredibilitas penggunaan tanda V-Legal atau FLEGT Licence atas semua produk kayu yang diekspor ke Uni Eropa.