RAT Koperasi Sivitas Akademika Universitas Nusa Bangsa (KOSIVA-UNB) TAHUN BUKU 2023

Bogor, 1 April 2024

Sesuai dengan aturan organisasi koperasi dengan memperhatikan Undang-undang  Pokok Perkoperasian, maka setiap tahun Pengurus harus melaporkan pertanggungjawaban kegiatan Koperasi melalui Rapat Anggota Tahunan (RAT).

Untuk itu Koperasi Sivitas Akademika Universitas Nusa Bangsa (KOSIVA-UNB)  sampaikan kepada para peserta Rapat Anggota Tahunan (RAT)  tahun buku 2023  yang meliputi :

  1. Perkembangan Koperasi selama tahun 2023
  2. Rencana Kerja dan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja (RAPB) tahun kerja 2024.

Adapun dalam rapat anggota yang akan kita laksanakan, ada 2 (dua) hal yang harus dibahas, yaitu :

  1. Mengesahkan laporan pertanggungjawaban pelaksanaan tugas Pengurus dan Pengawas tahun buku 2023.
  2. Mengesahkan Rencana Kerja dan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja (RAPB) tahun 2024.

Ketua Koperasi Agus Pranamulia, SE., MM mengharapkan dukungan dan partisipasi anggota yang sebesar-besarnya dalam berbagai segi demi pengembangan koperasi selanjutnya. Kunci keberhasilan koperasi tidak semata-mata terletak pada kemampuan kerja Pengurus dan aparatnya saja, tetapi juga sangat tergantung kepada partisipasi para anggotanya

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *